Jakarta (27/4) - Badan Strategi Kebijakan Hukum dan HAM melaksanakan kegiatan Pemilihan Pegawai Teladan Triwulan I Tahun 2023 di lingkungan Badan Strategi Kebijakan Hukum dan Hak Asasi Manusia, Kepala Badan Strategi Kebijakan, Y. Ambeg Paramarta, mengatakan bahwa pemilihan pegawai teladan ini dimaksud untuk memberikan contoh bagi pegawai lainnya dalam memberikan pelayanan yang prima kepada setiap pegawai di lingkungan Badan Strategi Kebijakan.

Berdasarkan survei yang dilakukan, Analis Hukum Ahli Pertama, Berlon Suryadi, terpilih sebagai Pegawai Teladan Triwulan I Tahun 2023 di lingkungan Badan Strategi Kebijakan Hukum dan HAM. (*Humas)


Komentar (0)